PAC IPNU IPPNU Karangtengah Gelar Rutinan Triwulan di Desa Klitih
Karangtengah, Jendela Pelajar
Dalam rangka mempererat ukhuwah dan menjaga silaturahmi, Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU dan IPPNU Kecamatan Karangtengah menggelar acara Rutinan Triwulan yang berlangsung pada Ahad, 9 Februari 2025, di Masjid Raudhatul Muttaqin, Desa Klitih.
Acara ini dihadiri oleh sekitar 30 anggota IPNU dan IPPNU dari berbagai ranting se-Kecamatan Karangtengah, didampingi oleh 20 pengurus PAC yang turut berperan aktif dalam penyelenggaraan kegiatan. Tak hanya itu, sejumlah tokoh penting dari banom Nahdlatul Ulama turut hadir sebagai tamu undangan, termasuk Ketua Fatayat, Ketua Muslimat, Ketua Banser, Ketua Tanfidziyah dan Syuriah Desa Klitih, serta perwakilan Banom MWC NU Kecamatan Karangtengah.
Dengan tema mempererat ukhuwah, kegiatan ini bertujuan untuk menambah kecintaan para anggota IPNU dan IPPNU terhadap Nahdlatul Ulama sekaligus menjaga komunikasi yang erat antara IPNU-IPPNU dan Banom NU.
Dalam sambutannya, Ketua PAC IPNU Kecamatan Karangtengah, M. Faza Thoriqul Chasan, mengungkapkan rasa syukur atas kelancaran acara ini. “Rutinan triwulan ini menjadi momen yang sangat bermanfaat untuk menjalin hubungan yang erat antara IPNU dan IPPNU dengan banom-banom Nahdlatul Ulama. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlangsung secara rutin di ranting-ranting se-Kecamatan Karangtengah,” ujarnya.
Peserta yang hadir juga mengungkapkan rasa bahagia dan bersyukur karena melalui acara ini mereka dapat saling mengenal lebih dekat satu sama lain. “Kegiatan seperti ini sangat kami nantikan karena dapat mempererat kebersamaan antaranggota IPNU-IPPNU di Karangtengah,” ujar salah satu peserta.
Diharapkan, Rutinan Triwulan ini dapat terus dilaksanakan secara bergilir di ranting-ranting yang ada di Kecamatan Karangtengah, menjadi wadah yang memperkuat solidaritas serta mempererat hubungan dengan berbagai elemen Nahdlatul Ulama di wilayah tersebut. (Msm/Red)