Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Peringatan HSN 2024: MWC NU Karanganyar Gelar Do'a Bersama dan Pengajian


Karanganyar, jendelapelajar.or.id
- Dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional 2024, MWC NU Kecamatan Karanganyar bersama Badan Otonom (Banom) NU se-Kecamatan Karanganyar menggelar acara doa bersama dan pengajian pada Jumat pagi, 25 Oktober 2024, di Gedung MWC NU Kecamatan Karanganyar. Acara ini dihadiri oleh jajaran pengurus MWC NU Karanganyar, seluruh Banom NU, dan pimpinan ranting NU beserta Muslimat dan Fatayat dari berbagai desa di Kecamatan Karanganyar.

Abu Bakar, S.Pd.I., selaku Ketua Panitia, menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh pihak yang telah mendukung acara ini. "Kami berterima kasih kepada seluruh panitia yang bekerja keras mempersiapkan acara ini serta kepada tamu undangan dari Banom dan ranting NU di Kecamatan Karanganyar. Semoga kehadiran kita semua dapat menguatkan tali silaturahmi dan menambah keberkahan," ujar Abu Bakar.

Selain itu, ia mengingatkan seluruh hadirin agar dapat meresapi tema Hari Santri Nasional tahun ini sebagai momentum untuk memperkuat semangat dalam membangun dan mengembangkan gedung MWC NU. Ia juga berdoa agar setiap langkah para pengurus dan anggota Banom NU mendapat rahmat serta kelancaran dalam segala hal. "Semoga Allah melimpahkan umur panjang, rezeki yang luas, anak-anak yang sholeh dan sholehah, serta keberkahan dunia akhirat," imbuhnya.

Drs. Achmad Syafiq, S.Pd.I., M.M., selaku Tanfidiyah MWC NU Karanganyar, menekankan pentingnya memahami sejarah Hari Santri Nasional. Beliau mengulas kembali bagaimana para santri dan ulama berperan besar dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia, terutama di Surabaya saat fatwa Resolusi Jihad dicetuskan oleh Hadratus Syaikh KH. Hasyim Asy’ari.

“Sebagai santri, kita wajib mempertahankan tanah air dan siap membela bangsa. Ini bukan hanya sejarah, tetapi juga pengingat akan tanggung jawab kita sebagai generasi penerus,” ujarnya. Drs. Achmad Syafiq juga menyampaikan perkembangan pembangunan gedung MWC yang telah mencapai tahap lantai dua. Ia berharap agar seluruh jamaah terus mendukung pembangunan ini sebagai pusat kegiatan keagamaan dan sosial bagi warga NU di Kecamatan Karanganyar.

KH. Ahmad Rozi Zain Al-Hafidz dalam mauidhoh hasanahnya memberikan pesan inspiratif kepada para santri yang hadir. Menurutnya, menjadi santri adalah kehormatan yang telah dipilihkan oleh Allah SWT. “Santri adalah manusia hebat yang Allah pilih di muka bumi ini. Sebagai santri, kalian harus siap menggantikan peran para kyai dan ulama dalam menjaga marwah Nahdlatul Ulama serta menjauhi segala larangan Allah SWT,” jelas beliau.

KH. Ahmad Rozi juga menegaskan bahwa di lingkungan NU, santri tak perlu ragu untuk berbuat baik, meski tak memiliki harta atau jabatan. "Kita sudah mendapat jaminan. Berpegang teguhlah pada ajaran kyai dan jangan pernah ragu untuk melanjutkan perjuangan mereka," pesannya penuh semangat.

Acara doa bersama dan pengajian ini berjalan khidmat dan penuh kekeluargaan, diakhiri dengan doa untuk keselamatan bangsa dan kemajuan pembangunan gedung MWC NU Karanganyar. Peringatan Hari Santri Nasional di Kecamatan Karanganyar ini diharapkan dapat menjadi penyemangat bagi para santri dan jamaah NU untuk terus berperan aktif dalam menjaga nilai-nilai kebangsaan dan keislaman, serta mendukung pembangunan sebagai wujud nyata pengabdian kepada masyarakat.

Pewarta: PAC IPNU IPPNU Karanganyar
Editor: LPP PC IPNU Demak